Tips diet kali ini: Cara mengatasi selulit yang membandel.
Selulit merupakan problem bagi sebagian besar wanita, apalagi wanita sehabis melahirkan, termasuk Anda bukan? Selulit atau garis-garis halus yang sebagian besar terdapat pada bagian paha, panggul, perut dan pantat kerap menjadi penghalang penampilan. Sebagian besar wanita bahkan rela menghabiskan banyak uang hanya untuk mengatasi selulit.
Sebenarnya ada cara alami yang lebih murah dan praktis sehingga dapat Anda coba dirumah untuk melakukan diet untuk mengurangi selulit yang menjengkelkan tersebut. Berikut empat tips untuk mengatasi selulit:
Memijat dan Menyikat Daerah Selulit
Pijatan lembut dikulit dapat meningkatkan sirkulasi darah. Anda dapat menggunakan minyak almond dan bunga matahari untuk mengurangi selulit pada tubuh Anda. Cara lainnya adalah dengan menyikat dengan sikat halus dan kering sebelum mandi sekitar 2-3 kali dalam seminggu. Menyikat daerah selulit juga dapat membuka pori-pori dan menghilangkan kulit mati dari tubuh.
Lakukan Olahraga 2-3 x Seminggu
Latihan fisik atau olahraga teratur, 2-3x seminggu, dapat membantu meningkatkan aliran darah dan membantu mengurangi sesulit. Fokuskan latihan pada daerah yang berpotensi besar terkena selulit, seperti paha, perut dan pinggul Anda. Untuk mengurangi jumlah selulit di bawah pori-pori kulit Anda, Anda perlu menurunkan lemak dalam tubuh. Pilihlah olahraga renang, sepeda atau jogging hingga keringat Anda keluar. Jangan lupa untuk minum air secara berkala agar terhindar dari bahaya dehidrasi.
Konsumsi Vitamin
Vitamin sangat diperlukan oleh tubuh untuk kelancaran metabolisme. Anda bisa mengkonsumsi vitamin yang banyak mengandung kalsium, potasium, lycopene, magnesium, vitamin B6, vitamin C, vitamin E, selenium dan vodium, karena sebagian mineral-mineral yang terdapat dalam vitamin akan membantu menghilangkan selulit.Vitamin-vitamin di atas bisa diperoleh dari sayur, daging, atau multivitamin yang banyak beredar di pasar.
Oleskan Minyak Kelapa
Mengolesi minyak kelapa pada daerah selulit dapat mengurangi garis-garis selulit dari tubuh. Minyak kelapa dapat menembus kulit sehingga dapat memelihara kulit dari resiko selulit.
Hindari Mengkonsumsi Lemak tidak Sehat
Konsumsilah makanan yang kaya akan omega-3 asam lemak seperti biji rami, minyak ikan, dan kacang-kacangan. Makanan ini akan meningkatkan sirkulasi darah sehingga akan memberikan nutrisi ke tubuh secara merata. Hal ini juga akan membantu Anda dalam penyembuhan masalah selulit.
Semoga tips diet cara mengatasi selulit di atas bermanfaat dan bisa menjadi referensi bagi Anda yang ingin diet dengan cara yang sehat. Terimakasih dan selamat mencoba
Info: minyak bulus juga bisa mengatasi selulit lho. Cek infonya di sini
Tips Diet: Cara mengatasi Selulit
Suka artikel ini ?
Join This Site Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon